SARJANA MAGISTER UNIVERSITAS GUNADARMA (SARMAG)

Senin, 18 Januari 2010


Sekarang gue mau membahas program baru Universitas Gunadarma , SARMAG, tempat dimana gue mengikuti perkuliahan yang SANGAT padat .. hehe .. check it out !

Mulai tahun akademik 2007/2008 , Universitas Gunadarma membuka program baru yang diberi nama Program Terpadu SarMag (Sarjana-Magister).  Program SarMag ini adalah program khusus bertaraf internasional yang diselenggarakan atas kerjasama Universitas Gunadarma dengan Universite de Bourgogne, Dijon, France. Tujuannya adalah untuk mengembangkan jenjang karir sumber daya manusia yang dimiliki agar mampu bersaing secara global.

Program SarMag ini banyak menawarkan keuntungan seperti :

·     Waktu belajar yang relatif singkat (+/- 4 tahun), dapat memperoleh 2 gelar sekaligus yakni gelar Sarjana dan Gelar Magister. (banyak banget yang salah mengartikan arti ini deh, bukan berarti 2 gelar dalam 1 saat sekaligus .. tapii yang di maksud disini ya kita tetap melewati tingkatan S1 dulu kemudian lanjut S2 cuma masih tetap dalam naungan program akselerasi ini)

·     Kurikulum selalu dikembangkan sesuai dengan kebutuhan namun tetap mendasar pada standar penyelenggaraan sistem pendidikan tinggi nasional.

·     Menggunakan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar di kelas. 

·     Tenaga pengajar yang profesional, bergelar S2 dan S3 lulusan dari Universitas ternama baik di dalam maupun luar negeri. (salut buat gunadarma yang cukup sering mengundang dosen luar baik untuk seminar dan perkuliahan biasanya .. dosen dosen yang di datangin itu benar-benar ahlinya dan sangat kompeten ! two thumbs up for them..)

·     Mendatangkan/mengundang dosen tamu dari luar negeri.

·     Memperoleh pelatihan dan sertifikasi internasional.

·     Lokasi kampus yang strategis. (intinya sih sering pindah pindah .. hehe .. secara kampus gunadarma banyak .. pembagiannya sih untuk yang berlaku sekarang tuh .. Untuk jurusan teknik sipil S1 di kampus G kelapa 2 , teknik elektro di kampus D Margonda , untuk IT dan akuntansi di kampus Simatupang , dan untuk mahasiswa yang udah memasuki jenjang S2 mereka menempuh kuliahnya di kampus Salemba)


    Nah program SARMAG ini seperti yang disebutkan diatas , terdiri dari jurusan IT , teknik sipil , teknik elektro , akuntansi , dsb .. Untuk masuk ke program bergengsi di Gunadarma ini , ada 2 jalan : 

1. Undangan dari Univ. Gunadarma ke SMA

     Jadi Universitas Gunadarma memberikan undangan untuk SMA-SMA terpilih di Indonesia untuk mengajukan beberapa murid (maks . 4 orang biasanya) untuk mengikuti seleksi masuk Program Sarjana Magister dengan beasiswa full untuk S1 dan S2 nya .. per angkatan sih standarnya 25 orang yang terpilih .. nah sisanya untuk yang tidak lolos seleksi ini , akan di berikan beasiswa lain baik berupa potongan biaya kuliah di Univ. Gunadarma ataupun beasiswa full untuk jurusan D3 nya ..

2. Nilai Akhir Semester

 Jalan kedua untuk masuk ke program ini , yaitu dengan tawaran dari jurusan untuk mahasiswa yang memiliki IPK terbaik dari semester 1 dan 2 nya .. jadi akan bergabung di semester ke 3 .

     Pada Program SarMag ini, sistem perkuliahan yang digunakan adalah sistem trimester di mana satu tahun dibagi menjadi 3 trimester. 1 trimester berjalan selama 4 bulan termasuk ujian. Dalam waktu 4 tahun, seorang siswa akan menempuh 12 trimester. Trimester 1 sampai 9 untuk jenjang strata satu dan sisanya untuk mencapai gelar Magister.

 

     Untuk saat ini, jumlah mahasiswa yang dapat diterima sangat terbatas yakni maksimal 25 orang. Untuk perkuliahan ke Perancis dapat dilakukan setelah trimester 9 atau telah selesai jenjang strata satu. Universitas Gunadarma sendiri hingga saat ini masih mengupayakan Program Dual-Degree di mana mahasiswa yang lulus akan mendapatkan 2 gelar, baik dari Universitas Gunadarma maupun dari Universite de Bourgogne, Dijon, France.

0 komentar: